scratch from the past

Monday, August 22, 2005

droplet of love

berdiri kau disana
menatap anggun
dengan sorot bintang kejora

nyatakan lamunan
pastikan angan
wujudkan khayalan

menetes kasih dikerlingmu
getarkan membran jiwa kesepian
merembes cinta dicelah hatimu
tebarkan aroma kasmaran

yang kau beri jelas tak terperi
yang kudapat jelas tanpa cacat


curahan upaya
tak bisa tandingi bahagia
terbersit asa
smoga rembeskan cinta yang sama

djakarta
sept 22, 2005
joeffry


Labels:

Wednesday, August 17, 2005

merdeka ... katanya












60 tahun negeriku
60 tahun tanah tumpah darahku
60 tahun merdeka
60 tahun pula tersia sia

disana sini
tergambar gerak roda pembangunan
disana sini
nyata terlihat buldozer penggusuran

masjid pura gereja vihara megah bermunculan
pengayaan jiwa ditinggalkan
da'i ulama biksu pendeta berserakan
jiwa jiwa resah terpinggirkan

tatap nanar orang orang kalah
gemeretuk menahan amarah
dibawah ketiak pembesar nan gagah
berkoar lantang kesejahteraan diistana megah
terlintas si upik busung lapar dirumah
terngiang getir mohon restu istri
melangkah gontai jajakan diri

para anggota dewan yang gila hormat
bercumbu mesra dengan koruptor konglomerat
bahu menbahu dengan eksekutif penjilat
dibentengi fatwa ulama sesat

demi pembangunan ...
hutan hutan gundul dan mandul
ikan mati sungai laut tercemari
barubara emas perak tembaga dikeruk tanpa henti
tiada hasil untuk anak negeri

jangan jangan jangan
jangan kita mundur dan berhenti
bulatkan tekad satukan semangat
mulai pada diri sendiri
mulai pada saat ini
tepat enampuluh tahun kita merdeka
17 agustus duaribulima

gemah ripah loh jinawi
nyatakah .. atau cuma mimpi?

djakarta
hari 7 boelan Agustus tahun 05
joeffry

Labels:

Friday, August 12, 2005

potret anak negeri

"berakit rakit kita kehulu
berenang kita ketepian
bersakit dahulu
senang-pun tak datang
malah mati kemudian

bersakit dahulu
senang-pun tak datang
malah mati kemudian"

quoted from "berakit-rakit" by Jamrud

djakarta
August 12, 2005
djoeffry


Labels: